Menilik Sejarahmu

Bukanlah tanah biasa, memang sejak berabad abad sebelum masehi telah banyak yang merebutkannya. Mulai sejak Iskandar Macedoni berhasil mengusai pada abad 332 SM mulai banyak bangsa bangsa lain ingin menguasainya. Karena memang lokasinya yang strategis dan menjadi jalur perdagangan antar negara. Perebutan itu di mulai. Dari bangsa Romawi yang telah bercokol lama hingga  bangsa Yahudi mampu berkuasa di Yerussalem menggantikan kekaisaran Romawi. Namun perseteruan antara keduanya terus berlanjut dengan hasil Romawi  berhasil kembali menguasai Palestina dan membunuh orang orang Yahudi. Tak mau kalah bangsa Persia, sebuah imperium besar pada zamannya juga mampu menguasai palestina menggulingkan kekuasaan Romawi. Namun untuk yang kesekian kali Romawi menjadi yang terkuat di tanah Palestina dan membuat Persia pun harus hengkang darinya.

Pada saat inilah Islam datang sebuah imperium kecil awalnya, bermula dari kota Makkah mencoba untuk melebarkan kekuasaannya hingga negri Palestina dan baru berhasil pada zaman ke kholifahan Umar tahun 636 M\15 H. Dilanjutkan oleh kholifah selanjutnya dan dinasti seterusnya, kekuasaan islam terhadap Palestina tak tergantikan lagi. Kecuali pada saat perang salib, Palestina terpaksa lepas dari tangan Umat Islam untuk sementara dan kembali di kuasainya setelah peperangan berakhir.

Namun semua itu berakhir saat kaum Tartar mampu menghancurkan dinasti Turki Usmani. Dan membuat semua kekuasaan umat islam yang satu awalnya menjadi terpecah pecah dengan batas negara yang jelas. Hingga saat ini, rintihan penduduk palestina tak kunjung terhentikan. Mencoba untuk terus merebutnya dari kekuasaan Israel, bangsa Yahudi yang bengis membordir seluruh penduduk Palestina tanpa pandang usia demi melebarkan kekuasaannya.


Komentar

Postingan Populer